Camat Rajeg Beri Ucapan Selamat Atas Terpilihnya Kembali Ayu Kartini Sebagai Ketua Umum JTR di Raker Ke 5

Camat Rajeg Beri Ucapan Selamat Atas Terpilihnya Kembali Ayu Kartini Sebagai Ketua Umum JTR di Raker Ke 5

Smallest Font
Largest Font

Tangerang -   Camat Rajeg H Ahmad Patoni Sip MM mengucapkan selamat kepada Jurnalis Tangerang Raya ( JTR ) yang telah sukses menggelar rapat kerja (raker) tahunan yang ke-5 dan terpilihnya kembali Ayu Kartini sebagai ketua JTR,

 H Ahmad Patoni Sip MM saat dijumpai diruang kerjanya Senin,27/02/2023 mengucapkan, selamat dan sukses kepada Ibu Ayu Kartini atas terpilihnya kembali sebagai ketua umum JTR, semoga membawa kemajuan dan keberkahan, serta bersinergis dalam membangun dan berbagai hal untuk kecamatan Rajeg,

 lanjut H Ahmad Patoni,Sekali lagi selamat Buat Bu Ayu Kartini yang telah dilantik dan di kukuh kan lagi menjadi Ketua Umum Jurnalis Tangerang Raya,priode 2023-2025,jumat 24/02/2023,di villa AJ Cikopo Bogor,

Mudah- mudahan Jurnalis Tangerang Raya  kedepan nya bisa lebih baik lagi dan bisa menjadi ujung tombak informasi bagi pemerintah,swasta dan warga, serta dalam menyajikan pemberitaan yang berimbang dan aktual, 

Semoga Jurnalis Tangerang Raya dengan pengurusan baru dan di bawah pimpinan Bu Ayu Kartini bisa membawa Marwah Jurnalis dlam pemberitaan dan di sukai para pembaca,tutup H Ahmad Patoni Sip MM Camat Rajeg,

Sebagaimana diketahui bahwa Jurnalis Tangerang Raya baru saja melaksanakan Raker yang ke-5 sekaligus pengukuhan pengurus baru masa bakti 2023 – 2025 di Villa AJ Cikopo Bogor, 24 – 25 Februari 2023.

Dalam rapat kerja tersebut, Ayu Kartini kembali terpilih secara aklamasi menjadi ketua umum JTR didampingi oleh Ari Sapari sebagai Sekretaris.

Ayu Kartini dan para pengurus baru, dilantik langsung oleh Penasehat JTR Suryadi, dengan didampingi oleh pembina sekaligus Pendiri JTR Rahmad Herwanto dengan upacara penyerahan bendera petaka dan janji setia.

Ayu Kartini yang biasa disapa bunda Ayu berharap dan meminta agar semua anggota JTR mengikuti kegiatan Karya Latih Wartawan (KLW) dan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang dilaksanakan oleh PWI.”(An)

Editors Team
Daisy Floren